Senin, 04 Juni 2012

Pemerintah Kaji Ulang Bubarkan Petral




R Ghita Intan Permatasari - Okezone

Selasa, 22 Mei 2012

Dahlan Iskan


JAKARTA - Menteri BUMN Dahlan Iskan menyatakan anak perusahaan PT Pertamina (persero) yaitu PT Petral tidak perlu dibubarkan.

Dahlan Iskan melakukan kajian ulang atas pernyataannya yang menimbulkan polemik bahwa jika PT Petral merupakan lahan korupsi, maka anak usaha Pertamina tersebut harus dibubarkan. Hal ini menjadi polemik lantaran munculnya desakan berbagai pihak untuk membubarkan Petral.

"Petral itu enggak usah dibubarkan. Nanti kan fungsinya bisa berubah, misalnya nanti Pertamina sudah membeli BBM langsung dari kilang dan sudah membeli minyak mentah dari pemilik sumur minyak," ungkap Dahlan ketika ditemui di kantor Pan Multi Finance, Jakarta, Selasa (22/5/2012).

Dahlan melanjutkan, Petral bisa saja melakukan melakukan perdagangan dengan membeli minyak dari negara lain dan menjual ke negara lainnya lagi. Satu hal yang terpenting, lanjut mantan Dirut PLN ini, Pertamina tetap langsung membeli minyak dari produsen.

"Misalnya Petral beli minyak Kuwait nanti di jual ke Filipina, mungkin saja kan,” paparnya.

Lebih lanjut, Dahlan menyebut, Petral bisa menjalankan bisnis trading minyak tanpa ikut campur Pertamina dalam pengadaan minyak.

"(Petral) jadi pedagang profesional. Pertamina tetap langsung beli ke kilang, tidak lewat Petral. Kalau crude langsung ke sumur. Ini sedang kita persiapkan, kita siapkan negosiasi," pungkas dia. (gna)
(rhs)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar